
THE DAY OF THE JACKAL adalah serial film dari inggris yang diproduksi oleh Carnival Film yang dibintangi oleh Eddie Redmayne, Lashana Lynch, dan juga Ursula Corbero. Film ini disutradarai oleh Ronnan Bennet dan merupakan adaptasi langsung dari novel karangan Fenderick Forsyth.
The Jackal atau Eddie Redmayne adalah seorang pembunuh bayaran yang ahli dalam mengunakan berbagai senjata laras panjang, ia juga dapat menyusup ke berbagai negara mengunakan identitas dan nama-nama palsu yang dikenal sebagai profesi yang luar biasa dengan bayaran mahal tersebut.
berawal saat berada di kota Munich, jackal berpura-pura menjadi seorang petugas kebersihan di salah satu gedung perusahaan Fest milik anak perdana menteri jerman. Dimana disitu tempat Elias Fest bekerja dan orang inilah yang akan menjadi target.
sebelum masuk jackal sempat dia diberhentikan oleh petugas keamanan di kantor tersebut akan tetapi dia dapat kemudian masuk setelah dapat menirukan suara sebagai ID dari Ralf si petugas kebersihan yang ia tirukan itu.
meski penyamarannya ini akhirnya dipergoki oleh seseorang, jackal langsung menghabisi orang itu bahkan semua orang yang berada diruangan lantai 13 tersebut. Jackal langsung mengejar Elias yang mengejutkannya lewat beberapa kali tembakan pistol hanya saja Elias berhasil kabur dan berlari menuju ke anak tangga darurat.
Akan tetapi Elias anak dari perdana menteri jerman tersebut dibiarkan begitu saja untuk dijadikan Jackal sebagai umpan agar Manfret Fest atau ayah dari Elias itu muncul. Alhasil beberapa waktu kemudian polisi dan para demonstran berkerumun di didepan gedung sebuah rumah sakit.
Jackal yang sudah menyiapkan scenario pembunuhan terhadap Manfret Fest ini, untuk itu sebisa mungkin ia kemudian memasang senapan laras panjangnya sembari menanti kedatangan Manfret. dan dihari berikutnya dia datang bersama dengan assistenya setelah mengetahui bahwa anaknya Elias telah menjadi korban.
Manfret yang sudah tiba dia lalu keluar dari mobil dengan pengawalan yang cukup ketat tatapi sayangnya dia harus terkena tembakan saat Manfret Fest baru saja memasuki rumah sakit hingga ia jatuh terkapar. Jackal lalu melarikan diri dari ruangan tempat ia membidik hebatnya pembunuhan terhadap perdana menteri jerman ini tergolong bersih, sangat begitu rapi dan terakomodir.
Lebih menariknya penembakan tersebut mengunakan senapan aneh yang dapat dilepas atau ditata ulang menjadi sebuah koper agar tidak terdeteksi saat berada di bandara ataupun ditempat umum lain. Jackal pun akhirnya dapat lolos keluar dari jerman dengan pemeriksaan cukup ketat dari pihak kepolisian, hingga dia tiba di Paris beberapa hari kemudian.
Bianca Pullman (Lashana Lynch) adalah seorang perwira intelijen dan merupakan seorang ahli senjata api mencoba menguak fakta terkait penembakan tersebut dengan reka adegan dan olah TKP. Bianca berkerja sama dengan badan Intelijen negara jerman resmi membuka kasus ini keranah publik, akan tetapi masih diusut tuntas oleh badan agensi MI6 yang bermarkas di London.
Segera setelah itu Jackal menjadi buronan dari intelijen MI6. Tetapi faktanya Bianca tidak menyangka jika dari hasil investigasi pembunuhaan Fest ini, berbuntut panjang terlebih jarak penembakan yang begitu jauh membuat rekor baru dan sekaligus membuat mereka heran oleh karena masih mustahil untuk dilakukan oleh seorang penembak jitu.